MrJazsohanisharma

Arya Sugianto, Pendaki Cilik dari Pamekasan

KECIL-KECIL CABE RAWIT

Kecil-Kecil Cabe Rawit


Arya Cahya Mulyana Sugianto (kemeja merah), putra pasangan Agus Sugianto dengan Tri Yuli Mulyanti asal Desa Bunder, Pademawu, Pamekasan Jawa Timur ini masih berusia enam tahun. Meski masih belia, bocah ini berhasil mendaki puluhan gunung di Indonesia. Kini ia tercatat sebagai pendaki gunung termuda di Indonesia. Kedelapan gunung yang telah berhasil ditaklukkan yaitu, Gunung Sundoro, Cermai, Slamet, Sumbing, Lawu, Arjuno, Belerang, dan Rinjani. Pendakian 10 gunung yang dilakukan Arya berakhir di Gunung Mahameru, Jawa Timur pada tanggal 17 Agustus 2011 lalu, sebagai bentuk Arya memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-66. Dalam waktu dekat, Arya berencana akan mendaki Gunung Kilimanjaru, Afrika ~(Arsip dari:  Kick Andy)

Pendaki Cilik Indonesia Incar Himalaya


Arya Cahaya Mulya Sugiarto adalah seorang anak laki – laki biasa, tapi di umurnya yang ke tujuh ia telah mengukir prestasi yang luar biasa.

Arya telah mendaki lebih dari 14 gunung selama hidupnya, dan bertekad akan mendaki lebih banyak lagi puncak dunia. tahun ini, untuk memperingati Hari Anak Nasional tanggal 23 Juli, bocak asal Pamekasan, Madura ini berencana akan menaklukan Gunung Elbrus. Gunung Elbrus adalah gunung tertinggi di Eropa yang terletak di Rusia. selanjutnya di bulan November, Arya akan mencoba mendaki Imja Tse yang berada di pegunungan Himalaya. Pendakian ini ia lakukan dalam rangka merayakan Hari Anak Internasional yang diperingati setiap 20 November.

Dalam melakukan ekspedisi yang disebut Ekspedisi Cahaya Indonesia ini, Arya akan dibantu oleh instruktur Budi Cahyono. “Saya percaya Arya akan bisa menaklukkan gunung Elbrus. saya melihatnya saat Ia mendaki Gunung Rinjani, dan dia sangat menikmati pendakiannya itu.” Ujar Budi, dikutip dari salah satu sumber.

Agus Sugiarto, ayah Arya, menyebutkan bahwa Arya telah mendaki gunung bahkan sebelum ia dapat berjalan. Agus biasa mendaki gunung sambil menggendong Arya yang kala itu masih berumur 8 bulan. saat umurnya 3 tahun, Arya mulai menolak digendong dan mendaki sendiri. sejak saat itulah Arya mulai menaklukkan gunung – gunung di Indonesia, beberapa diantaranya adalah Gunung Semeru, Gunung Rinjani, Gunung Sumbing, Gunung Welirang Jateng, Gunung Slamet, Gunung Sindoro, Gunung Lawu, Gunung Cermai, Gunung Penanggungan dan Gunung Arjuno.

“Sudah menjadi mimpi Arya untuk dapat mendaki gunung bersalju itu,” Lanjut Agus. “dan penting bagi anak – anak untuk bisa mewujudkan mimpinya.”

Arya dan tim ekspedisinya, yang terdiri dari Budi, Agus, dan beberapa orang pendaki berpengalaman lain, rencananya akan tiba di Moskow tanggal 9 Juli, dan memulai pendakian pada 15 Juli. (Tulisan GNFI)


Foto Arya saat di puncak tertinggi di Pulau Jawa, Mahameru!



7 Cerita Unik Arya


Setelah sempat berbincang saat diundang Plat-M saat acara Ngabuburit di Pamekasan (10/8) lalu berikut cerita unik Arya yang mungkin tidak dipunyai anak kecil sebayanya:

  1. Setiap jalan-jalan dari dekat rumah selalu meminta untuk menggunakan sepeda "onthel", sempat bersepada dari rumahnya di Pademawu ke Sumenep. Bahkan menghadiri acara Plat-M dengan menggunakan sepeda.

  2. Tidak mau menghentikan pendakian meski kondisi cuaca atau kesehatannya kurang baik. Arya selalu tidak puas dan tidak mau pulang apabila belum mencapai puncak gunung yang sedang didakinya.

  3. Pernah hanya berbekal 5 buah pisang selama 4 hari. Sebenarnya target pendakian saat itu hanya 12 jam, jadi hanya berbekal 5 buah pisang. tapi karena Bapak Agus, ayahnya Arya meremehkan ketinggian gunung Pananggungan saat itu, akibatnya mereka tersesat sampai kembali setelah 4 hari. Pelajaran yang didapat, sependek apapun tinggi gunung, pendaki tidak boleh meremehkan!

  4. Meski sering tampil di televisi juga diundang di berbagai acara di Pulau Jawa, Arya tidak ketinggalan sekolahnya. Ayahnya menuturkan bahwa Arya sedang menjalani home schooling. Dan juga berprestasi.

  5. Karena sering bergaul dengan pendaki dari luar negeri, membuat Arya ingin belajar bahasa Inggris. Keinginannya dipenuhi ayahnya dengan memasukkan Arya ke dalam kelas kursus bahasa Inggris.

  6. 2013, Arya dan Ayahnya menargetkan untuk bisa menaklukkan puncak Elbrust dan Kilimanjaro di Afrika.

  7. Sejumlah Rekor MURI maupun Guiness Book of Records sudah menunggu nama Arya ditulis di 2 buku rekor prestisius itu.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama